Cara Beli Token Listrik Via T-Cash
Beli Token Listrik Cashback Rp10.000
Promo sampe 30 November 2017 Minimal Pembelian
YEAY! Akhir bulan gak usah khawatir bayar tagihan #pakeTCASH. Dapatkan promo Cashback Rp 10.000 untuk pembelian token listrik via aplikasi TCASH Wallet! Promo hanya berlaku 2 hari sampai 22 Oktober! Buruan dapatkan cashbacknya sebelum periode berakhir. Syarat ketentuan berlaku.
Pastikan Inbox Tidak Penuh Karena Inbox SMS Penuh Notifikasi Tidak Masuk
Telkomsel kembali memberikan kemudahan bagi pelanggannya untuk melakukan pembayaran bulanan rekening listrik maupun pembelian token untuk listrik prabayar dengan menggunakan teknologi dompet elektronik T-Cash. Dengan adanya layanan ini pelanggan tidak perlu mengantri di loket lagi karena proses pembayaran dapat dilakukan dari mana saja semudah cara mengirim SMS.
Layanan pembayaran bulanan rekening listrik maupun pembelian token untuk listrik prabayar sudah dapat di nikmati oleh pelanggan Telkomsel di Sumatera Bagian Selatan (Palembang, Lampung, Jambi, Bengkulu dan Bangka Belitung). Layanan yang sama juga sudah dapat dinikmati oleh pelanggan di wilayah Jawa, Bali Nusra, Sulawesi dan Kalimantan.
Layanan pembelian listrik ini dapat di nikmati pelanggan untuk denominasi T-Cash Rp. 20.000 – Rp. 5.000.000. Tarif SMS yang berlaku adalah menggunakan tarif SMS normal yang berlaku untuk pelanggan kartuHALO, kartu Simpati dan Kartu AS.
Manager Corporate Communications Telkomsel Area Sumatera – Hadi Sucipto mengatakan “Inovasi dari Telkomsel untuk pembayaran rekening listrik melalui T-Cash merupakan solusi ditengah mobilitas yang sangat tinggi. Dengan adanya T-Cash, pelanggan Telkomsel tidak lagi direpotkan harus ke loket tertentu, tapi cukup melakukan transaksi pembayaran rekening listrik maupun token PLN melalui handphone kapan saja dimana saja. Dengan adanya T-Cash, pelanggan bahkan dapat menjadikan ponselnya sebagai dompet tempat menyimpan uang elektronik bahkan melakukan transaksi denganmudah dan praktis serta aman.”
Telkomsel adalah operator seluler yang mempelopori hadirnya layanan mobile wallet pertama diIndonesiapada November 2007 melalui T-Cash ini. Layanan T-Cash sangat mempermudah pelanggan dalam melakukan berbagai macam transaksi, seperti pembelian barang melalui toko, website, pembayaran tagihan kartu HALO, pembelian pulsa hingga pengiriman uang yang semuanya dapat dilakukan kapan saja dan dimana saja hanya dengan ponsel Anda
Seiring penambahan jumlah titik layanan T-Cash yang tersebar di seluruhIndonesia, pelanggan T-Cash bertambah secara signifikan. Hingga akhir Mei 2011 ini telah mencapai lebih dari 5,3 juta pelanggan se Indonesia dan lebih dari 200 ribu pelanggan T-Cash ada di Regional Sumbagsel.
Pesatnya perkembangan layanan mobile wallet T-Cash ini berkat dukungan Bank Indonesia sebagai pemberi lisensi, adanya Undang-Undang Transaksi Elektronik, serta semangat para merchant yang ingin meningkatkan pelayanan dalam hal kemudahan bertransaksi. Karena dengan T-Cash berbagai transaksi bisa dilakukan menggunakan ponsel.
Layanan Tcash dapat di nikmati oleh seluruh pelanggan Telkomsel baik KartuHALO,SimPATI dan Kartu As. Dengan program yang terus meluas, diharapkan seluruh pelanggan Telkomsel yang sudah mencapai lebih dari 100 juta pelanggan dapat memanfaatkan T-Cash, apalagi cara aktivasi layanan tersebut sangat mudah hanya dengan menghubungi *828*1#. Dan untuk melakukan transaksi baik pembelian maupun pembayaran, pelanggan cukup mengakses *828#.
Cara Melakukan proses transaksi :
Aktivasi T-Cash :
- Aktivasi T-Cash dengan menghubungi *828*1# tekan call/yes
- Isi Saldo Uang Elektronik T-Cash di GraPARI atau merchant-merchant yang sudah bekerjasama dengan Telkomsel
- Setelah pelanggan mempunyai uang elektronik, maka pelanggan bisa melakukan transaksi
Pembelian Token PLN Prabayar
Ketik : Pay<spasi> PLNPRA<spasi> No.Meter<spasiIN<spasi> Nominal Token Kirim ke 2828
Contoh : PAY PLNPRA 1234567890 123456 50000
Anda akan mendapatkan nomor seri token PLN Prabayar untuk dimasukkan ke meteran
Pembayaran tagihan bulanan PLN
Ketik : Pay<spasi>PLN<spasi>No. Pelanggan<spasi>PIN TCASH Kirim ke 2828
Contoh : PAY PLN 1234567890 123456
Anda akan mendapatkan notifikasi pembayaran tagihan